Rabu, 01 Februari 2017

Reika 1 tahun !

Semalam, Reika tiba-tiba terbangun di tengah tidur lelapnya. Malam-malam sebelumnya, saya hanya nenenin saja, maka Reika akan tertidur kembali. Tetapi tadi malam berbeda. Dia menangis, tidak mau nenen baik payudara yang kanan ataupun kiri, diberi air putih juga tidak mau, dielus-elus dan dicium menolak, malah dia duduk dan loncat-loncatan di perut saya. Terpaksa badannya saya dekap supaya tidak berontak dan kemudian saya posisikan untuk nenen. Akhirnya dia mau, kembali tenang dan kemudian terlelap. Entah apa yang dia rasakan, sangat di luar kebiasaan.

Saya baru sadar siang ini. Kalau di-Indonesia-kan, semalam adalah detik-detik kelahirannya setahun yang lalu. Saya jadi berpikir, apa dia masih merasakan deg-degan mamanya ketika menunggu saat-saat operasi Caesar dulu ya, atau mungkin dia sedang mimpi buruk atau ngelindur dalam bentuk yang lebih heboh.

Tapi apapun itu, yang pasti hari ini Reika sudah genap 1 tahun! Alhamdulillah..


Banyak yang berubah dalam kehidupan kami sejak Reika lahir.

Dulu panggilan sayangnya “mas” dan “yank”, sekarang berubah menjadi papa mama.
Dulu kesibukan mas suami bekerja, sekarang sebagai mahasiswa.
Dulu kesibukan saya sebagai working mom, sekarang sebagai full time mom.
Dulu kami tinggal di Tangsel, sekarang tinggal di Birmingham.
Dulu kalau mau jalan ya jalan saja, sekarang kenyamanan Reika yang paling penting.

Hanya sejak ada Reika, saya kalau mandi jadi cepet banget.
Hanya sejak ada Reika, saya kurang tidur tapi tidak sakit.
Hanya sejak ada Reika, saya jadi bersemangat untuk masak.

Dan sejak ada Reika, kehidupan kami semakin lengkap dan bahagia.

Selamat ulang tahun yang pertama Reika Yara Amartya..
Doa terbaik mama dan papa, selalu untukmu nduk..

1 Februari 2017
Birmingham, UK

2 komentar:

  1. Happy birthday anak gadis Malang.. semoga reika diberikan kesehatan selalu ya nak, jd anak cerdas dan sholehah... Amin..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Syil, aku baru buka blog lagi nih, hehe..
      Aamin buat semua doanya, makasih yaaa...
      *kiss*

      Hapus